Minggu, 28 Maret 2010

MENGKONEKSIKAN DATABASE PADA MICROSOFT ACCESS KE DELPHI


ADOConnection adalah komponen delphi yang digunakan untuk membangun koneksi dengan data fisik menggunakan terminologi ADO milik Microsoft.

ADOTable merupakan komponen delphi yang merupakan data fisik dalam aplikasi delphi yang dibuat.

DataSource merupakan komponen delphi yang berfungsi memberikan sambungan dengan komponen data  kontrol visual  milik delphi lainnya untuk membangun interface.

DbGrid berfungsi untuk menampilkan data dalam bentuk tabel pada delphi.

DbNavigator mendukung kemampuan navigasi dalam operasi tabel.



Untuk menghubungkan database pada microsoft access dengan delphi, yang harus kita lakukan :
1.  Membuat database (tabel-tabel) pada microsoft access terlebih dahulu. 
     Jika sudah selesai tutup semua jendela microsoft access.
2.  Buat form yang terdiri dari AdoConnection, ADOTable, DataSource, 
     DbNavigator, DbGrid dan button EXIT.
3.  Pada ADOConnection, atur di object inspector: 
     * LoginPrompt . . . ubah menjadi False.
     * ConnectionString . . . pada  form ADOConnection1 ConnectionString,,
        tekan button Build,,pilih Microsoft Jet 4.0 OLE DB Provider,,klik Next.
        Pada form Data Link Properties . . pilih database yang sudah dibuat. 
        Klik button Test Connection.
        Jika hasil testing success,,klik OK. Tetapi jika error, periksa lagi file 
        databasenya dan yakinkan bahwa microsoft access telah ditutup.
     * Connected . . . ubah menjadi True.
4.  Pada ADOTable, atur di object inspector :
     * Connection . . . pilih ADOConnection1.
     * TableName . . . pilih nama tabel yang tadi dibuat.
     * Active . . . ubah menjadi True.
5.  Pada DataSource, atur di object inspector :
     * DataSet . . . pilih ADOTable1
6.  Pada DbNavigator, atur di object inspector :
     * DataSource . . . pilih DataSource1.
     * ShowHint . . . ganti menjadi True.
7.  Pada DbGrid, atur di object inspector :
     * DataSource . . . pilih DataSource1.
8.  Pada Button EXIT, masukkan perintah application.terminate; 
     diantara begin - end.

















0 Comments:

Post a Comment